cover
Contact Name
Rudiansyah
Contact Email
rudisyach@gmail.com
Phone
+6281368969347
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jl. Kol H Burlian KM 7,5 Palembang
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal 'Aisyiyah Medika
ISSN : 26142791     EISSN : 26223872     DOI : -
Core Subject :
Journal ‘Aisyiyah Medika is a journal published by LPPM STIKES Aisyiyah Palembang with the first edition February 2018, with ISSN Print 2614-2791 and ISSN Online 2622-3872, where the Journal is published twice a year, every February and August. Journal papers submitted for publication can be in the form of: research, case reviews, and literature reviews in the health sector. The manuscript is an original scientific work in the last two years and has never been published before. Articles written in the Journal ‘Aisyisyah Medika cover the field of publication of this journal Multi Health Science in the fields of Medicine, Midwifery, Nursing and Pharmacy and Public Health.
Arjuna Subject : -
Articles 33 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 1: Februari 2021 Jurnal 'Aisyiyah Medika" : 33 Documents clear
PENGARUH MEDIA AUDIO VISUAL CUCI TANGAN TERHADAP KEMAMPUAN CUCI TANGAN SEBAGAI UPAYA PENCEGAHAN PENYEBARAN VIRUS COVID-19 Mutmainah Handayani; Dina Mariana
Jurnal 'Aisyiyah Medika Vol 6, No 1: Februari 2021 Jurnal 'Aisyiyah Medika
Publisher : stikes 'aisyiyah palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/jam.v6i1.570

Abstract

Latar Belakang: Mewabahnya penyebaran penyakit covid-19 yang menyebabkan bencana bagi masyarakat yang mengakibatkan kematian ribuan jiwa diseluruh dunia, tidak terkecuali di Indonesia. Salah satu upaya menekan penyebaran virus covid-19 yaitu salah satunya dengan cara meningkatkan kesadaran dan kemampuan masyarakat untuk menjadikan mencuci tangan menjadi sebuah budaya baru dalam menghadapi pandemi covid-19 yang saat ini terjadi. Budaya baru mencuci tangan ini akan sangat efektif untuk memutus mata rantai penyebaran virus tersebut. Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh media audio visual cuci tangan terhadap kemampuan cuci tangan penghuni panti asuhan ni mas ayupembayunsebagai upaya pencegahan penyebaran virus covid-19. Metode: Desain penelitian ini adalah one group pre test post test design. Sampel berjumlah 20 orang penghuni panti asuhan ni mas ayu pembayun Palembang dengan teknik purposive sampling. Penelitian dilakukan selama 4 hari. Alat pengumpulan data dengan menggunakan lembar check list dan observasi. Hasil: Hasil penelitian didapatkan bahwa ada pengaruh media audio visual cuci tangan terhadap kemampuan cuci tangan Penghuni Panti Asuhan Nimas Ayu Pembayun Palembang sebagai upaya pencegahan penyebaran virus covid-19. Saran: Sarana dan prasarana untuk mencuci tangan sudah disiapkan oleh peneliti agar penghuni Panti Asuhan Nimas Ayu Pembayun Palembangselalu membiasakan diri untuk mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir dengan benar sebagai upaya pencegahan penyebaran virus covid-19. Kata Kunci : Audio Visual, Cuci Tangan, Covid-19, Pencegahan
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) SEBAGAI UPAYA PENCEGAHAN DEMAM TYPHOID PADA SISWA SEKOLAH DASAR Ahmad Arifuddin; Dyah Suryani; Suyitno Suyitno
Jurnal 'Aisyiyah Medika Vol 6, No 1: Februari 2021 Jurnal 'Aisyiyah Medika
Publisher : stikes 'aisyiyah palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/jam.v6i1.673

Abstract

Latar Belakang: Pengetahuan, peran orang tua dirumah, peran guru dan ketersediaan sarana disekolah dapat mempengaruhi PHBS dalam upaya pencegahan demam typhoid. Penyakit ini dapatmenyerang anak-anak maupun orang dewasa melalui makanan, feses, urin, maupun air yang telahterinfeksi atau terkontaminasi bakteri Salmonella typhi. Tujuan: Untuk mengetahui faktor-faktor yangberhubungan dengan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) sebagai upaya pencegahan demamtyphoid pada siswa sekolah dasar. Metode: Penelitian ini menggunakan desain studi cross sectional.Penelitian dilakukan pada tanggal 1-14 september 2020. Teknik pengambilan sampel dilakukandengan total sampling sebanyak 53 responden. Analisis data dengan analisis univariat dan analisisbivariat menggunakan uji Chi square. Hasil: Temuan padapenelitian ini menunjukan mayoritasresponden berumur 11 tahun (54,7%). Sedangkan hasil analisis bivariat menunjukkan bahwa terhadaphubungan yang signifikan antara sarana dan prasarana sekolah dengan PHBS siswa (p-value=0,000).Sedangkan Tingkat pengetahuan (p-value=0,602), peran guru (p-value=1,000) dan peran orang tua (pvalue=1,000) tidak memiliki hubungan secara statistik terhadap PHBS pada siswa. Saran:Berdasarkan temuan pada penelitian ini, diketahui bahwa pengetahuan siswa, peran guru dan peranorang tua saja tidak cukup agar anak menerapkan PHBS di lingkungannya. Namun, perlu juga didukung oleh sarana dan prasarana yang memadai dan menunjang seperti tempat mencuci tangandengan air mengalir, tersedia sabun, tempat sampah tertutup, dan lain-lain, demi terwujudnya PHSBpada anak, agar terhindar dari berbagai macam penyakit melalui PHBS khususnya demam thyphoid.Kata Kunci: PHBS, Siswa SD, Semarangan, Yogyakarta
PENGARUH BREASTFEEDING SELF EFFICACY TREATMENT (BEST) TERHADAP TEKNIK PERLEKATAN MENYUSUI Andesma Saputra; Dedi Fatrida
Jurnal 'Aisyiyah Medika Vol 6, No 1: Februari 2021 Jurnal 'Aisyiyah Medika
Publisher : stikes 'aisyiyah palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/jam.v6i1.565

Abstract

Latar Belakang: Breastfeeding self efficacy treatment (BEST) merupakan media edukasi yang menggunakan modul dan audiovisual. BEST adalah intervensi yang mengembangkan teori self efficacy dalam menyusui yaitu prestasi kinerja, pengalaman orang lain, persuasi verbal, dan respon fisiologis agar meningkatkan pengetahuan ibu, teknik perlekatan ibu menyusui, dan pada akhirnya berhasil memberikan ASI secara ekslusif. Tujuan: Penelitian ini bertujuan unutuk mengetahui pengaruh breastfeeding self efficacy treatment (BEST) terhadap teknik perlekatan  menyusui. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan  metode eksperimental (quasi eksperimen) dengan menggunakan rancangan pretest-posttest only control group design. Penelitian ini dilakukan terhadap 42 ibu menyusui di Rumah Sakit Islam Siti Khadijah Palembang. yang dibagi 2 kelompok yaitu 21 responden kelompok intervensi yang diberikan edukasi kesehatan berupa video dan modul. Sebanyak 21 responden kelompok kontrol yang tidak diberikan modul. Hasil: Penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh BEST secara signifikan pada teknik perlekatan menyusui dengan nilai p (0,00) < 0,05. Saran: Diharapkan pihak Rumah Sakit Islam Siti Khadijah Palembang memfasilitasi ruangan menyusui ibu-bayi dan menyediakan media pembelajaran audiovisual (modul dan video). Kata Kunci: BEST, Teknik Perlekatan, ASI
DETEKSI DINI CA CERVIX DENGAN MENGGUNAKAN METODE IVA TEST BERDASARKAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU Adelina Pratiwi; Sri Handayani
Jurnal 'Aisyiyah Medika Vol 6, No 1: Februari 2021 Jurnal 'Aisyiyah Medika
Publisher : stikes 'aisyiyah palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/jam.v6i1.581

Abstract

Latar Belakang: Ca.Cervix merupakan pembunuh wanita kedua di seluruh dunia. Angka kejadian penyakit ini rendah pada perempuan berumur dibawah 25 tahun, namun insiden meningkat pada perempuan berumur 35-40 tahun dan mencapai titik maksimum pada usia 50-an. Salah satu cara pencegahannya adalah dengan deteksi dini Ca.Cervix menggunakan IVA Test. Kendala yang dialami wanita dalam melakukan deteksi dini kanker serviks adalah keraguan akan pentingnya pemeriksaan, kurang pengetahuan, dan rasa malu saat dilakukannya pemeriksaan. Terbatasnya pengetahuan seseorang tentang penyakit kanker serviks menjadi salah satu penyebab rendahnya cakupan skrinning. Selain itu, kesadaran yang rendah pada masyarakat menjadi salah satu faktor yang berkontribusi terhadap tingginya angka kejadian kanker serviks di Indonesia. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap ibu dengan deteksi dini ca.cervix menggunakan IVA Test. Metode: Penelitian ini menggunakan metode survey analitik dengan pendekatan Cross Sectional.  Penelitian dilakukan di poli KIA Puskesmas Alang-Alang Lebar Palembang pada bulan September-Desember 2019. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu yang melakukan kunjungan di poli KIA Puskesmas Alang-Alang Lebar Palembang dengan jumlah sampel sebanyak 92 responden yang diambil dengan teknik Purposive Sampling. Data penelitian ini diperoleh dari hasil analisis univariat dan analisis bivariat dengan menggunakan uji chi square. Hasil: Berdasarkan hasil analisis univariat dengan Chi-square, α=0,05 pada variabel pengetahuan p value 0,000 yang berarti ada hubungan bermakna antara pengetahuan ibu dengan deteksi dini Ca.Cervix  menggunakan IVA Test. Pada variabel sikap p value 0,009 yang berarti ada hubungan bermakna antara sikap ibu dengan deteksi dini Ca.Cervix  menggunakan IVA Test. Saran: Disarankan adanya peningkatan pemeriksaan deteksi dini ca.cervix dengan memperbanyak penyuluhan kesehatan dan sosialisasi  ke masyarakat  secara optimal baik langsung maupun tidak langsung untuk menekan tingginya angka kejadian ca.cervix. Kata Kunci: Ca.Cervix, IVA Test, Pengetahuan, Sikap
PENGARUH SENAM KAKI DIABETES TERHADAP TINGKAT SENSITIVITAS KAKI KLIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 Sukron Sukron; Efroliza Efroliza
Jurnal 'Aisyiyah Medika Vol 6, No 1: Februari 2021 Jurnal 'Aisyiyah Medika
Publisher : stikes 'aisyiyah palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/jam.v6i1.560

Abstract

Latar Belakang: Diabetes Melitus merupakan salah satu penyakit yang menimbulkan berbagai komplikasi salah satunya adalah kerusakan neuropati yang berupa hilangnya sensitivitas kaki. Salah satu terapi non farmakologi untuk mengatasi hilangnya sensitivitas kaki adalah senam kaki diabetes yang bertujuan untuk melancarkan peredaran darah. Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh senam kaki diabetes menggunakan koran terhadap sensitivitas kaki klien diabetes melitus tipe 2 di Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang. Metode: Penelitian ini bersifat kuantitatif melalui pendekatan Pre – Eksperimental dengan rancangan One group pretest and postest. Penelitian ini dilaksanakan pada 1juli sampai dengan 16 Agustus 2020 di Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang. Sampel pada penelitian menggunakan metode Non probability sampling yaitu sebanyak 45 responden  dengan  instrumen  penelitian  berupa  pengukuran  dengan  benang monofilament test. Hasil : penelitian ini menunjukkan bahwa rata – rata skor tingkat sensitivitas kaki sebelum dilakukan senam kaki diabetes adalah 3,44 dan rata – rata skor tingkat sensitivitas  kaki  setelah  dilakukan  senam  kaki  diabetes  adalah  4,56. Analisa menggunakan Uji Wilcoxon menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan antara senam kaki diabetes menggunkan koran terhadap tingkat sensitivitas kaki klien diabetes melitus tipe 2 (p = 0,000). Saran: Diharapkan kepada Poliklinik Penyakit Dalam Rumah Sakit Muhammdiyah Palembang sebaiknya dapat memberikan terapi non farmakologi seperti senam kaki untuk meningkatkan sensitivitas kakiklien diabetes melitus tipe 2. Kata Kunci       : Diabetes Melitus Tipe 2, Sensitivitas Kaki, Senam Kaki Diabetes
STUDI LITERATURE REVIEW: ASUHAN KEPERAWATAN PALIATIF DENGAN PENDEKATAN PERAWATAN SPIRITUAL TERHADAP LEVEL NYERI PASIEN KANKER SERVIKS Eka Rora Suci Wisudawati; Sudadi Sudadi; Wiwin Lismidiati
Jurnal 'Aisyiyah Medika Vol 6, No 1: Februari 2021 Jurnal 'Aisyiyah Medika
Publisher : stikes 'aisyiyah palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/jam.v6i1.576

Abstract

Latar Belakang: Penyakit kanker merupakan salah satu penyebab kematian utama di seluruh dunia. Prevalensi kanker yang paling sering dialami wanita Indonesia adalah kanker serviks dan kanker payudara. Perawatan paliatif dan perawatan spiritual yang terintegrasi akan sangat menunjang managemen nyeri dan keluhan fisik pada pasien kanker. Tujuan: Literature review ini bertujuan untuk mengidentifikasi pemberian asuhan keperawatan paliatif dengan pendekatan perawatan spiritual terhadap level nyeri pada pasien kankerserviks. Metode: Desain penelitian adalah literature review. Pencarian literature dilakukan dengan melakukan penelusuran jurnal internasional dan nasional. Hasil pencarian artikel pada database ditemukan sebanyak 799 artikel. Jumlah artikel yang sesuaikriteria inklusi adalah sebanyak 12 artikel. Hasil literatur review didapatkan dari kedua belas jurnal yang direview, 1 jurnal merupakan review yaitu systematic review, 7 penelitian klinis, 2 penelitian quasy experiment, 1 penelitian randomized control trial (RCT), 3 penelitian kualitatif dan 1 penelitian campuran (mix methode), 3 penelitian merupakan penelitian survey yaitu 2 jurnal dengan pendekatan crossectionaldan 1 jurnal dengan pendekatansurvei berbasis studi multisite, 1 jurnal penelitian prospektif longitudinal. Hasil: Pemberian asuhan keperawatanpaliatif dan perawatan spiritual secara komprehensif pada pasien kanker serviks efektif untuk meningkatkan kualitas hidup pasien atau mengurang ikeluhan-keluhan yang dialami pasien kanker, terutama dalam managemen nyeri yang merupakan keluhan paling sering dialami oleh pasien kanker. Saran: Penelitian terkait pembuatan prosedur Asuhan Keperawatan Paliatif dapat dilakukan sebagai upaya managemen nyeri pasien kanker serviks.Kata Kunci: Nyeri Kanker, Perawatan Spiritual, Kanker Serviks, Perawatan Paliatif
EXPANDING MATERNAL AND NEONATAL SURVIVAL UNTUK ZERO TOLERANCE ANGKA KEMATIAN IBU DI KABUPATEN KARAWANG Abdul Gowi; Rima Novianti
Jurnal 'Aisyiyah Medika Vol 6, No 1: Februari 2021 Jurnal 'Aisyiyah Medika
Publisher : stikes 'aisyiyah palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/jam.v6i1.571

Abstract

Latar Belakang: Tingginya Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia masih menjadi masalah yang krusial, esensial, aktual dan faktual. Dalam rangka upaya percepatan penurunan AKI maka Kementerian Kesehatan meluncurkan program Expanding Maternal and Neonatal Survival (EMAS) yang diharapkan dapat menurunkan angka kematian ibu dan neonatal sebesar 25%. Tujuan: Menganalisis efektivitas program Expandig Maternal and Neonatal (EMAS) untuk zero tolerance kematian ibu di Kabupaten Karawang. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian evaluasi program. Metode yang digunakan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara dan pengamatan. Informan dalam penelitian ini adalah pendamping / fasilitator program EMAS Dinas Kesehatan Kabupaten Karawang, Kepala Bidang Kesehatan Keluarga Dinas Kesehatan Kabupaten Karawang, Waktu penelitian bulan Maret s.d November 2020. Analisis data yang digunakan adalah model analisis interaktif, yang terdiri dari reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil: Intervensi program EMAS di Kabupaten Karawang dimulai sejak tahun 2012. Terdapat penurunna jumlah kematian ibu dna bayi sejak tahun 2012 hingga Oktober 2020, namun jumlah tersebut belum mencapai target penurunan kematian ibu hingga 25%. Terdapat beberapa kendala dalam melaksanakan program EMAS diantaraya adalah komitmen petugas, kurangnya sarana teknologi yang mendukung, serta pelaksanaan program audit yang kurang kontinyu. Saran: Penguatan komitmen petugas, pengembangan teknologi yang menunjang program EMAS,  dan monitoring evaluasi untuk mempertahankan kesinambungan program audit. Perlu kerjasama dari beberapa sektor agar program EMAS ini dapat lebih optimal.Kata Kunci: Kematian Ibu, Program EMAS, Zero Tolerance
ANALISIS EFIKASI DIRI PADA PASIEN DM TIPE 2 DI RUMAH SAKIT KOTA PALEMBANG Robiatun Robiatun
Jurnal 'Aisyiyah Medika Vol 6, No 1: Februari 2021 Jurnal 'Aisyiyah Medika
Publisher : stikes 'aisyiyah palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/jam.v6i1.566

Abstract

Latar Belakang: DM adalah suatu kondisi yang terjadi pada saat tubuh tidak dapat menghasilkan cukup insulin dengan baik ditandai dengan peningkatan kadar glukosa dalam darah dan tidak dapat disembuhkan sehingga memerlukan self care. Self efficacy diperlukan bagi pasien Diabetes Mellitus (DM) tipe 2 untuk meningkatkan kemandirian pasien dalam mengelola penyakitnya. Tujuan: Untuk mengetahui analisis efikasi diri pada pasien diabetes melitus (DM) Tipe 2 di Rumah Sakit Islam Siti Khadijah Palembang. Metode: Jenis penelitian ini menggunakan desain deskriftif dan metode non-experimental. Pendekatan penelitian menggunakan cross sectional dengan populasi penderita DM Tipe 2 di RSI Islam Siti Khadijah Palembang. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling. Sampel penelitian ini berjumlah 30 responden. Hasil: Hasil Penelitian ini menunjukkan antara self efficacy tinggi dan self efficacy yang rendah memiliki distribusi frekuensi self efficacy rendah lebih tinggi daripada self efficacy tinggi. Pada kategori self efficacy tinggi sebesar (43,3%) dan self efficacy rendah (56,7%). Saran: Efikasi diri yang tinggi mampu merencanakan dan melaksanakan tindakan yang mengarah pada pencapaian tujuan. Penderita DM diharapkan dapat meningkatkan perilaku self efficacy untuk meningkatkan status kesehatan dan mencegah terjadinya komplikasi penyakit lebih lanjut. Kata Kunci         : Efikasi Diri, DM, Pasien DM
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN DIABETES SELF MANAGEMENT PADA PENDERITA DIABETES MELLITUS DALAM WILAYAH KERJA PUSKESMAS Dewi Rury Arindari; Dessy Suswitha
Jurnal 'Aisyiyah Medika Vol 6, No 1: Februari 2021 Jurnal 'Aisyiyah Medika
Publisher : stikes 'aisyiyah palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/jam.v6i1.561

Abstract

Latar Belakang: Diabetes Mellitus merupakan salah satu dari empat prioritas penyakit tidak menular yang ditandai dengan peningkatan konsentrasi glukosa darah akibat gangguan pada penyerapan gula darah oleh tubuh yang dapat memicu terjadinya berbagai komplikasi bahkan kematian. Salah satu upaya pengendalian yang dapat dilakukan adalah Diabetes Self Management. Tujuan: Diketahuinya faktor-faktor yang berhubungan dengan Diabetes Self Management pada penderita Diabetes Mellitus. Metode: Jenis penelitian kuantitatif dengan desain penelitian cross sectional. Sampel pada penelitian ini adalah penderita Diabetes Mellitus yang berjumlah 50 responden.Penelitian dilaksanakan pada tanggal 01-30 September di Puskesmas dalam wilayah kerja Kota Palembang. Data telah dianalisa menggunakan deskripsi statistic, Pearson Product Moment dan Point Biserial. Hasil: Diperoleh data statistik responden adalah perempuan (74%), usia  51-59 tahun (76%), lulusan SMA (45%), memiliki pendapatan kurang dari Upah Minimum Regional (76%), Durasi Penyakit antara 1-3 tahun (46%), pengobatan dengan terapi diet dan obat (82%), memiliki level pengetahuan cukup baik (47%) dan perilaku Diabetes Self Management yang kurang baik (62%); Adanya hubungan signifikan secara statistik antara pengobatan dan pengetahuan dengan Diabetes Self Management dengan p value masing-masing secara berurutan adalah <0.001 dan <0.01. Sedangkan usia, jenis kelamin, pendidikan, pendapatan, dan durasi penyakit tidak memiliki hubungan yang signifikan. Saran: Dapat digunakan sebagai data empiris pada pengembangan program intervensi yang bertujuan untuk meningkatkan perilaku Diabetes Self Management pada penderitanya guna mencegah terjadinya komplikasi dan mengurangi angka kematian akibat Diabetes Mellitus. Kata Kunci: Diabetes Self Management, Penderita Diabetes Mellitus, Faktor yang Berhubungan dengan Diabetes Self Management, Penyakit Tidak Menular, Personal Faktor
HUBUNGAN ANTARA PEROKOK AKTIF DENGAN KUALITAS TIDUR MAHASISWA FAKULTAS HUKUM Maya Fadlilah; Dewi Pujiana; Subani Subani
Jurnal 'Aisyiyah Medika Vol 6, No 1: Februari 2021 Jurnal 'Aisyiyah Medika
Publisher : stikes 'aisyiyah palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/jam.v6i1.577

Abstract

Latar Belakang: Kualitas tidur seseorang dikatakan baik apabila tidak menunjukkan berbagai tanda kekurangan tidur dan tidak mengalami masalah dalam tidurnya. Kondisi kurang tidurpun banyak ditemui dikalangan dewasa muda terutama mahasiswa yang nantinya bisa menimbulkan banyak efek, seperti berkurangnya konsentrasi belajar dan gangguan kesehatan. Kualitas tidur  juga dipengaruhi oleh kebiasaan merokok mahasiswa, dimana sebagian mahasiswa perokok aktif tidak terganggu kualitas tidur, dan sebagian lainnya terganggu. Mahasiswa yang terganggu kualitas tidurnya akan mempengaruhi kebugaran dalam menjalankan aktivitas perkuliahan, dan lebih lanjut berdampak kepada konsentrasi serta kemampuan dalam menangkap pelajaran di kampus. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan antara perokok aktif dengan kualitas tidur mahasiswafakultas hukum. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode  survey  analitik  melalui  pendekatan cross sectional. Teknik sampling adalah purposive sampling dengan rumus Slovin sehingga diperoleh 80 responden, penelitian ini dilakukan pada tanggal 22-27 April 2019 di Universitas Muhammadiyah Palembang Fakultas Hukum. Hasil: Hasil penelitian diperoleh perokok aktif mahasiswa  diklasifikasikan sebagian besar perokok ringan sebanyak 55 orang (68,75%), kualitas tidur mahasiswa sebagian besar dengan kualitas tidur baik sebanyak 55 orang (68,75%), dengan p value 0.000 yang artinya ada hubungan yang signifikan antara perokok aktif dengan kualitas tidur mahasiswa  Fakultas Hukum. Saran: Agar pihak institusi secara terus-menerus memberikan informasi kepada mahasiswa melalui leaflet tentang bahaya merokok bagi kesehatan tubuh  khusunya kualitas tidur. Kata Kunci: Perokok Aktif, Kualitas Tidur

Page 1 of 4 | Total Record : 33